Tuesday, April 14, 2015

Inilah Manfaat Luar Biasa dari Nikmatnya Kopi Untuk Rambut Anda

Channel Kopi - Kopi merupakan minum yang sangat disukai oleh banyak orang. Bagi sebagian orang mengatakan bahwa meminum kopi mampu menghilangkan rasa ngantuk dan sangat pas untuk teman saat santai.

Kopi memiliki manfaat yang sangat banyak, selain baik untuk kulit juga bisa membantu merangsang pertumbuhan rambut seseorang. Hal ini sangat penting bagi Anda yang saat ini sedang mencoba mengatasi penipisan rambut.

Manfaat kopi untuk merangsang pertumbuhan rambut ini merupakan penelitian terbaru yang dilakukan tahun ini yang sudah dimasukkan dalam jurnal The International Journal of Dematology yang mana menyebutkan bahwa kafein dalam kopi mampu menstimulasi pertumbuhan rambut manusia.

Kafein ini bekerja dengan menghambat produksi DHT (Dihidrotestoteron) yang menyebabkan malnutrisi di rambut sehingga menyebabkan penipisan pada rambut.

Sebelumnya juga sudah ada penelitian yang serupa yaitu di tahun 2007 dan menunjukkan hasil bahwa kafein bisa merangsang pertumbuhan rambut dan membuatnya lebih panjang sekitar 33-40%.

Dikutip dari laman doktersehat.com, berdasarkan penelitian yang diketuai oleh Dr.Tobias Fischer  menunjukkan bahwa folikel rambut yang dirawat dengan kafein menunjukkan pertumbuhan yang tinggi dalam waktu 24 jam dan masih memperlihatkan pertumbuhan dengan hasil yang signifikan hinga 8 waktu ke depan.

Kemudian menurut Hair Restoration Surgeon Robert Dorin, D.O.ACOFP, kafein juga bisa merangsang sel-sel rambut untuk memproduksi lebih banyak ATP yang berfungsi menjadi sumber utama energi tubuh manusia dan bisa membantu menjaga folikel rambut tetap dalam fase anagen.

Yang mana fase anagen ini adalah fase pertumbuhan rambut secara normal.Dalam fase ini maka rambut bisa tumbuh 1 cm setiap 28 hari.

Tapi sayangnya untuk bisa mendapatkan dosis yang tepat yang diperlukan tubuh untuk mengatasi permasalah penipisan rambut Anda arus mengonsumsi 50-60 cangkir setiap harinya.

Dan ini cukup banyak dan tentu berefek pada permasalahan kesehatan lainnya. Nah, untuk bisa mendapatkan dosis yang tepat Anda bisa menggunakan produk perawatan rambut yang mengandung kafein.

Produk-produk ini diluar negeri sudah banyak beredar seperti dalam bentuk shampoo dan hairspay yang diproduksi oleh Schwarzkopf.

Dalam penggunaan shampoo disarankan agar Anda mendiamkannya selama dua menit karena kafein butuh waktu lebih lama untuk penetrasi ke dalam akar rambut manusia.

No comments:

Post a Comment