Tuesday, February 24, 2015

Hindari Minum Kopi Kalau Kondisi Tubuh Seperti Ini

Channel kopi - Minum kopi bisa menjadi petaka bagi seseorang. Tidak semua orang mampu menyesuaikan diri dengan berbagai kandungan zat pada kopi. Oleh sebab itu, sebelum mengonsumsi kopi ada baiknya seseorang melihat dulu berbagai kondisi yang mungkin menyebabkan tubuh menolak kehadirannya. Jika terlalu sensitif, ada baiknya segera lepas dari kopi.

Dikutip Detik Health dari Huffington Post, ini kondisi seseorang yang sebaiknya menghindari untuk meminum kopi:

Sangat jarang minum kopi. Dibanding orang yang terbiasa minum kopi, mereka yang jarang mengonsumsinya akan mengalami efek samping yang lebih kuat. Tubuh belum terlalu bisa memberikan toleransi terhadap kehadiran kopi. Sebuah studi menemukan, minum kopi dengan rutin dapat menekan produksi norephinephrin atau hormon yang membangkitkan mood.

Tubuh terlalu sensitif. Karena faktor genetik, ada tubuh orang tertentu yang memang tidak cocok mendapatkan kafein dari kopi. Reaksi terhadap kopi salah satunya dipicu oleh reseptor adenosine. Reseptor ini merangsang pembentukan dopamine kalau bertemu kafein. Saat reseptor ini terlalu sensitif dengan kafein, dopamin bisa terproduksi berlebihan.

Minum obat. Tidak disarankan makan obat dibarengi minum kopi dalam waktu berdekatan. Pada obat antibiotik dan antiasma, misalnya, sangat terpengaruh dengan metabolisme kafein. Kafein bisa bertahan lama dalam tubuh sebelum nantinya dibuang keluar.

Mengalami kegelisahan. Orang yang mudah gelisah tidak disarankan minum kopi. Kafein akan memicu kekambuhan atau memperparah kegelisahan. Orang tersebut dapat mengalami kepanikan hingga insomnia akibat kegelisan itu. Metabolisme tubuh berjalan lambat. Pada orang yang metabolismenya lambat, bisa mendapati efek kafein yang terlalu kuat. Kafein yang masuk tubuh dimetabolisme dalam liver dengan bantuan enzim. Enzim yang jumlahnya banyak dapat meminimalkan efek dari kafein. Masalahnya, tidak semua orang punya enzim yang tinggi dalam melakukan metabolisme kafein.

No comments:

Post a Comment